Produsen komputer dan smartphone merk lokal Advan tampaknya sngat serius menggeluti bisnis ponsel. Setelah namanya cukup tenar dengan smartphone dan tablet yang dijualnya, kini Advan bersiap untuk memproduksi ponsel murah dengan kisaran harga Rp. 200 hingga 500 ribuan.
Ponsel murah itu memang bukanlah smartphone Android seperti yang selama ini dilepas ke pasaran oleh Advan. Yaps, Advan akan mulai measarkan ponsel fitur (Featured Phone) dengan spesifikasi standar seperti pesan singkat, kamera, telepon, dan media hiburan seperti pemutar musik dan TV analog. Meski terkesan telat, karena saat ini smartphone Android begitu populer, namun Advan memiliki alasan khusus mengapa mereka merambah ke segmen itu.
Direktur Pemasaran Advan Tjandra Lianto mengatakan bahwa pasar untuk fitur phone masih menggiurkan, apalagi saat ini banyak produsen yang lebih fokus ke penjualan Smartphone. Padahal, di Indonesia masih banyak yang membutuhkan ponsel fitur yang tidak ribet dalam pengoperasiannya, terutama kalangan orang tua dan anak anak yang baru mulai menggunakan ponsel. Maka disitulah peluang pasar yang cukup terbuka untuk dimasuki Advan.
Advan juga sempat melakukan survey dan riset sejauh mana kebutuhan akan ponsel murah berjenis fitur phone di masyarakat Indonesia. hasilnya, saat ini masih banyak yang menginginkan ponsel fitur untuk kemudahan penggunaan. Advan sendiri mengatakan bahwa nantinya, ponsel murah tersebut tetap akan didesain secara stylish dengan pilihan warna yang menarik. Ponsel tersebut nantinya akan memiliki platform Java.
EmoticonEmoticon